Program penerimaan mahasiswa baru Diploma III Kelas
Kerjasama PT. PLN (Persero) adalah program pendidikan DIII
oleh Politeknik Negeri Semarang dengan persyaratan yang telah ditentukan,
mahasiswa lulusannya dapat langsung mengikuti Diklat Prajabatan PT. PLN
(Persero) sebagai prasyarat untuk diangkat menjadi pegawai PT. PLN (Persero).
Selama pendidikan akan diadakan
evaluasi. Evaluasi adalah kegiatan penilaian secara berkala oleh PT. PLN
(Persero) kepada peserta program meliputi soft competency maupun hard
competency.
Sistem yang digunakan adalah Sistem Gugur dimana Sistem Gugur adalah sistem yang diterapkan dalam evaluasi dimana
peserta program dinyatakan gugur atau tidak lolos apabila Indeks Prestasi
Kumulatif di akhir studi dibawah 2,75 dan/atau tidak memenuhi persyaratan
akademis yang telah ditetapkan oleh Politeknik Negeri Semarang dan/atau tidak
memenuhi soft competency yang telah dipersyaratkan.
Jadi jika anda menjadi salah satu mahasiswa program
kerjasama dengan PLN ini, kelak setelah lulus anda tidak perlu mengikuti tes
pegawai PLN, melainkan langsung mengikuti diklat Prajabatan PT.PLN Persero
tentunya dengan tetap mempertahankan IPK di akhir studi diatas 2,75. Tertarik mengikuti
program ini, berikut jadwal pendaftarannya :