Selasa, 26 April 2016

Akreditasi Universitas Islam Indonesia (UII) Terbaru



Universitas Islam Indonesia (UII) merupakan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang berada di kota pelajar Yogyakarta. Dengan lokasi kampus yang tersebar di beberapa wilayah, seperti Kampus Terpadu terletak di Jalan Kaliurang KM 14,5 Kabupaten Sleman, dekat daerah wisata Kaliurang dan berjarak 20 KM dari puncak Gunung Merapi. Kampus Fakultas Ekonomi terletak di Jalan Ringroad Utara, Condongcatur, Kabupaten Sleman. Kampus Fakultas Hukum di Jalan Tamansiswa, Kota Yogyakarta dan Kampus lainnya di Jalan Cik Dik Tiro, Kota Yogyakarta dan Demangan Baru, Kabupaten Sleman.

Pada tahun akademik 2015/2016, UII memiliki 8 (delapan) Fakultas, dengan 4 (empat) program Diploma III (D3), 24 (dua puluh empat) program studi strata satu (S1), 5 (lima) program profesi, 10 (sepuluh) program strata 2 (S2) dan 3 (tiga program strata 3 (S3). Di samping itu UII juga menyelenggarakan International Program. Sebagian besar dari program tersebut mendapat akreditasi A dan B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). 
 
Berikut Akreditasi setiap jurusan di Universitas Islam Indonesia (UII)

Share this